citarasa-masakanindonesia.blogspot.com - Hai.. bagaimanakah keadaan anda sekalian saat ini?? semoga selalu bahagia dan sehat-sehat saja ya. Di hari yang penuh sukacita ini, dengan semangat kami memberikan satu resep yang mantap, yaitu opor ayam. Opor ayam adalah menu masakan sehari-hari yang sangat nikmat.
Sedangkan bagi sebagian umat muslim yang beragama Islam masakan ini merupakan menu wajib di saat merayakan Hari Raya Idul Fitri. Kamipun sangat menyukai opor ayam saat lebaran, dan terasa kurang kalau tidak ada masakan ini.
Dengan berbahan dasar dari daging ayam dan dipadu dengan bumbu rempah-rempah asli Indonesi, membuat masakan yang terkenal ini memiliki citarasa yang luar biasa enaknya. Jika bunda tidak percaya, buktikan saja sendiri, yukk kita mulai aja masaknya.
Bahan bahan untuk memasak opor ayam menu masakan lebaran :
- 1 ekor ayam (bisa ayam kampung atau ayam negri, yang disesuaikan menurut selera)
- 1 batang serai, yang sudah dimemarkan
- 3 lembar daun jeruk purut
- 1 lembar daun salam
- 750 cc santan kelapa yang cair (bisa menggunakan santan kemasan yang ada di toko)
- 250 cc santan kelapa yang kental (bisa menggunakan santan kemasan yang ada di toko)
- 3 sendok makan minyak goreng, yang dipakai untuk menumis
Bumbu opor ayam (dihaluskan) :
- 4 buah bawang putih
- 7 buah bawang merah
- 4 buah kemiri, yang sudah disangrai
- 1 sendok teh ketumbar bubuk
- ½ sendok teh jintan bubuk
- ½ sendok teh merica bubuk
- ½ sendok makan jahe
- 1 sendok makan lengkuas
- garam menurut selera
- gula menurut selera
Cara membuat opor ayam nikmat :
- Pertama kita lumuri seluruh bagian ayam dengan 1(satu) sendok makan air asam, 1 sendok teh garam, diamkan selama kurang lebih 15 menit, kemudian bilas dengan air lalu tiriskan / diamkan.
- Langkah berikutnya menumis bumbu yang sudah dihaluskan yang sudah disiapkan diawal, bersama 1 batang serai yang sudah dimemarkan, 3 lembar daun jeruk purut, dan 1 lembar daun salam sampai tercium bau harum.
- Kemudian masukkan ayam (bisa ayam potong negri atau ayam kampung, disesuaikan dengan selera), sambil diaduk magar merata, masukkan santan kelapa cair, dan di aduk-aduk sampai mendidih. Setelah ½ matang, masukkan santan kental.
- Aduk terus diatas api kecil, sampai matang keseluruhan.
- Bila sudah matang, kemudian angkat dan hidangkan dengan ditaburi bawang goreng.